"Melayani dengan Baik, Profesional dan Akuntabel" Kritik, saran, dan pertanyaan bisa lewat email sungkaijaya01@gmail.com / Facebook KUA Sungkai Jaya
Pelayanan pada KUA Sungkai Jaya meliputi Bimbingan Perkawinan, Pencatatan Nikah, Rekomendasi Nikah, Keterangan Belum Menikah, Rekomendasi Haji, Keterangan Mahrom, Duplikat Buku Nikah, Legalisasi Buku Nikah, Pembuatan Akta Ikrar Wakaf (AIW), Sertifikat Mualaf, Konsultasi Masalah Keluarga, SK Pengurus Masjid dan masalah keagamaan lainnya.

Jumat, 12 Juli 2019

Gelombang Pertama Calon Tamu Allah Lampung Utara Berangkat ke Tanah Suci



Islamic Center Kotabumi
BUPATI Lampung Utara, Agung Ilmu Mangku Negara, melepas secara resmi sekira 402 calon jamaah haji Kabupaten Lampung Utara, Kamis (11/7/2019), di Islamic Center, Kotabumi Selatan. Pemberangkatan dibagi menjadi dua gelombang, 402 calon jamaah haji merupakan gelombang yang pertama.
Menurut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara, Qomaru Zaman, jamaah haji asal Lampung Utara tahun ini ada 487 orang. Untuk gelombang kedua direncanakan berangkat Hari Jum'at tanggal 26 Juli 2019.

Senin, 08 Juli 2019

Terbaru, Persyaratan Pencatatan Perkawinan Berdasarkan PMA No.19 Tahun 2018


Ilustrasi Perkawinan
MUNGKIN setiap minggu terjadi peristiwa perkawinan, tapi masih banyak orang yang belum tahu atau tidak mencari tahu apa saja persyaratan perkawinan yang harus dilengkapai ke Kantor Urusan Agama (KUA). Peraturaran atau persyaratan perkawinan tidak selalu sama, tetapi harus menyesuaikan peraturan yang terbaru.
Berikut ini adalah berkas yang harus disiapkan oleh calon mempelai / walinya / wakilnya ke KUA Sungkai Jaya atau KUA lain tempat pencatatan perkawinan. Pertama harus diingat bahwa menyampaikan kehendak nikahnya adalah minimal 10 (sepuluh) hari kerja sebelum waktu pelaksanaan pernikahan kepada PPN di KUA Kecamatan Sungkai Jaya (dua minggu sebelumnya), dengan membawa berkas-berkas yang diperlukan, yaitu:

Utusan Kemenag Lampung Utara Juara III Lomba Karya Tulis Ilmiah Penghulu Tingkat Provinsi Lampung


KANTOR Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama Provinsi Lampung pada Rabu, 03 Juli 2019, menyelenggarakan Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) dan Musabaqah Bahsil Kutub (MBK) bagi Kepala KUA dan penghulu se-Provinsi Lampung. Kegiatan yang mengambil yang bertujuan  meningkatkan kualitas kompetensi dan wawasan penghulu tersebut dilaksanakan di Hotel Kurnia 2 Bandar Lampung dan dibuka langsung oleh Kepala Seksi Kepenghuluan Kanwil Kemenag Provinsi Lampung, Indrajaya. Dalam sambutannya, Indarajaya menyampaikan LKTI dan MBK merupakan kegiatan tahunan dan menjadi salah satu kegiatan unggulan dibidang kepenghuluan. Tujuannya agar penghulu semakin meningkatkan kompetensinya dalam pembuatan karya tulis ilmiah dan juga bisa menjadikan kitab kuning sebagai rujukan dalam peningkatan keilmuan penghulu serta menyelesaikan persoalan-persoalan di masyarakat.