
Ketua MUI yang juga pensiunan pegawai
Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara mengatakan kunjungannya kali ini adalah
dalam rangka mengajak umat Islam Sungkai Jaya agar menguatkan nilai-nilai agama
didalam keluarga. “Untuk menjaga nilai-nilai agama ditengah gempuran kemajun
zaman adalah dengan menyelamatkan diri kita dan keluarga kita dari api neraka,”
ungkapnya. “Maka ajarkanlah agama pada anak-anak kita sejak dini, salah satunya
dengan membudayan Gerakan Maghrib Mengaji (GEMAR) yang digagas Kementerian Agama,’
lanjutnya. Selain itu sangat penting untuk menjaga keharmonisan dan kerukanan di
masyarakat dengan salah menghargai pemahaman dan pengamalan agama yang
berbeda-beda. Silakan laksanakan ajaran agama sesuai pemahaman dan keyaninannya
masing-masing tanpa saling menyalahkan. “Silakan kapling amalan masing-masing,
untukmu amalanku dan untukmu amalanmu,” begitu pernyataan Ketua MUI Kabupaten
Lampung Utara yang sudah menjabat dua periode tersebut.[]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar